Home Business Management Invent and Wander

Invent and Wander

Judul lengkapnya “Invent and Wander: the Collective Writings of Jeff Bezos” Pengarangnya jelaslah Jeff Bezos sendiri. Bukan biografi, bukan kisah hidupnya, tapi tulisan-tulisan Jeff Bezos mengenai hal-hal tertentu yang menjadi perhatianya.

Categories: ,

Description

Ivent and Wander: the Collective Writings of Jeff Bezos

Pengarang: Jeff Bezos dengan pengantar dari Walter Isaacson

Ini bukan biografi. Sesuai judulnya, sebetulnya juga bukan benar-benar buku, tapi kumpulan tulisan-tulisan Jeff Bezos yang ditulisnya dalam berbagai kesempatan untuk keperluan yang berbeda-beda. Karena itu susunany bukan dibagi berdasarkan chapter atau bab, tapi dalam judul-judul tersendiri, persis kumpulan Cerpen.

Jadi kalaupun tidak dibaca cover-to-cover alias runut dari halaman pertama sampai halaman terakhir, oke-oke saja. Loncat-loncat, mana yang judulnya keliatan lebih menarik dibaca duluan, bebas-bebas saja. Tetep nyambung atau tetep nggak nyambung. Asal nggak dalam satu judul dibacanya loncat-loncat halaman, itu baru bener-bener gak nyambung, meskipun tetep nggak dilarag juga sih.

Kalau mau tau kisah hidup Jeff Bezos, perjuangannya mendirikan raksasa bisnis yang membuatnya jadi manusia terkaya sejagat, bagaimana dia menghabiskan uang banyak banget yang dimilikinya, inisiatif-inisiatif “nyeleneh”-nya seperti memindahkan pabrik dan industri ke luar angkasa, gosip seputar perselingkuhan dan perceraiannya, jelas bukan buku ini tempatnya.

Kalau anda mau tau isi kepala plontonya, jalan pikirannya, gagasan-gagasannya, barulah tulisan-tulisan Jeff Bezos yang terkumpul dalam buku ini cocok untuk anda.

Hal menarik lain adalah pengantar yang sangat panjang dari penulis biografi kenaman, Walter Isaacson.

Kenapa saya sebut panjang banget? Ya karena memang begitulah adanya. Kalau biasanya pengantar buku itu hanya satu dua atau beberapa halaman saja, pengantar yang ditulis Walter Isaacson untuk buku ini puluhan halaman, tepatnya 72 halaman.

Reviews

There are no reviews yet.

Be the first to review “Invent and Wander”

Your email address will not be published. Required fields are marked *